Minggu, 06 Desember 2015

Tips mengisi cairan wiper terbaik untuk pembersih kaca pada Grand Livina, Livina, All new Livina

Halo,

Semoga sehat sugih sejahtera semuanya ya :)

Kali ini, saya akan memberikan tips mengenai pengisian cairan wiper pada mobil Grand Livina / Livina / All New Livina / XGear.

Supaya saluran cairan untuk wiper selalu bersih, tidak berkerak, tidak buntu, sebaiknya anda mengerti dahulu, apa yg bikin saluran itu buntu krn berkerak.

Pertama2 kandungan cairan yang digunakan dalam mengisi cairan wiper, pilih cairan yang tidak menyebabkan berkerak, yaitu cairan yang TIDAK mengandung mineral. Karena mineral itu adalah zat yang berbentuk kristal. Pernahkah anda perhatikan ketika anda menyiram taman / mencuci mobil trus ada sisa air yang masih menempel di body mobil atau di kaca, kalau tidak kita lap / keringkan, titik2 air itu nanti setelah kering akan berubah menjadi warna putih, dan butuh sedikit tenaga untuk bisa menghilangkannya. Nah, putih2 itu adalah endapan mineral yg terkandung dalam air.

Bayangkan anda isi air untuk wiper anda dengan air kran atau air mineral botol, tentunya ketika anda melakukan penyemprotan untuk membersihkan kaca mobil, maka ketika air itu kering, akan terlihat bekas titik2 menyerupai bekas air tersebut. Ketika anda menyemprotkan air tsb, maka nozzle ( lubang semprot ) akan basah dan terkena air tsb, kemudian setelah itu akan mengering krn tidak mungkin anda melakukan penyemprotan kaca setiap saat dalam perjalanan, ketika air tersebut mengering maka terjadi endapan mineral di ujung / di saluran air wiper tersebut, pada awalnya tipis banget, jd belum buntu. Tapi setelah berminggu2 berbulan2 maka endapan tersebut mulai menebal, sehingga bisa membuat saluran air wiper tersebut buntu, dan tidak bekerja semestinya.

Nah tips saya yg saya sendiri gunakan, yaitu kita isi cairan wiper tersebut dengan air minum merek CLEO, lho! kok diisi air mineral toh!

Sebentar, Cleo itu memang kita kenal termasuk jenis minuman / air mineral dalam kemasan, TAPI, perhatikan baik2 pada kemasannya :




Ya, benar, cleo adalah air "demineral" yaitu air murni, atau air yang sudah dihilangkan kandungan mineral nya, jadi bener2 hanya air saja.. kalau air cleo nempel di saluran dan permukaan benda lalu kering, tidak ada residu yang tersisa, kecuali airnya sudah kena debu.

Jadi air merk CLEO cocok juga untuk mengisi air wiper kaca anda..

Semoga Bermanfaat.

Cara termudah mencegah karatan pada pangkon shock breaker Livina, Grand Livina, All New Livina, X-Gear

Salam sehat sejahtera, para Livina Mania :)

Kali ini saya akan berbagi tips yg sudah saya terapkan pada Grand Livina kesayangan saya.
Yaitu melindungi Pangkon shock breaker depan GL saya, supaya tidak karatan, sehingga tidak perlu beli lagi yang baru.

Saya menemukan solusi ini di pasar online disini : Tokopedia,
Barangnya berupa karet yang agak keras dan cukup tebal, berbentuk semacam mangkok yang akan ditutupkan di pangkon shock depan GL saya, supaya mencegah air hujan masuk ke dalamnya.

Kenapa harus dicegah? karena pengalaman saya, ketika air masuk ke pangkon shock depan, air tidak dapat turun atau mengalir keluar dari situ, satu2 nya cara untuk mengeluarkan air yg menggenang di situ diserap pakai kain atau tissue, atau dibiarin aja berhari2 supaya menguap sendiri.

Nah ketika saya menemukan genangan air ini, saya lihat baut n plat atas shock breaker udah mulai berkarat, pikir saya untung saja belum karatan parah.. Segera saya cari solusinya, dan menemukan tutup shock untuk GL tersebut. Harganya Rp 125rb sepasang dapet disini, ya masih sangat jauh lebih murah daripada beli Shock breaker baru, coba cek aja, DISINI  ( harga shock breaker GL Baru ) Saat saya mengutip, harganya Rp 2juta ampun mak..

Berikut penampakan tutup shock GL saya, untungnya belum sampe beli baru udh ketauan duluan :





Udah 2 tahun lebih itu ga dikasi pelindung n ga tau kalo ternyata air menggenang di situ ga bs keluar kecuali menguap / dilap. Kalo tunggu menguap ya berhari2 sampe karatan duluan :( , dilap kalo inget :(


Ini penampakannya Setelah diberi pelindung anti air  :) :






Ini penampakan keseluruhannya :




Masangnya pertama2 sy merasa agak seret ini tutupnya, tp setelah saya pikir2, kalo longgar ya ga berfungsi sebagai seal, n mudah kemasukan air. Kualitasnya tebel n kena panas mesin masih kuat, tp yg pasti, smoga tahan lamaaaa sampe kakek nenek n ga perlu galau krn harus beli shock baru.

Manteb dah, sekarang saya sudah tidak was2 lagi harus ganti shock karena karatan.

Semoga shock GL anda sudah ditutupi pake tutup yg kuat supaya tidak kena air.

Mencegah lebih mudah daripada mengobati.

Sambil cari2 lagi apa yg bs dicegah sblm harus merogoh kocek dalem2..


Semoga bermanfaat :)

Cerita saya ttg Oli Mesin Grand Livina terbaik yg saya gunakan ada disini , barangkali butuh referensi.